Monday, October 2, 2023

Grup Ciputra Hadirkan CitraLake Villa, Rumah Mewah Mulai Rp11 Miliaran

Tipe-tipe rumah yang dipasarkan, antara lain dengan luas bangunan mulai dari 327 m2 hingga 336 m2. Sementara luas tanah berkisar mulai 130 m2 (9 x 14,5) hingga 165 m2 (11 x 15).

PropertiTerkini.com, (JAKARTA)Grup Ciputra meluncurkan rumah mewah berkonsep “A Truly Lakefront Villa”, yakni CitraLake Villa, yang berada di Citra 6, kawasan perumahan CitraGarden City di Jakarta Barat.

Budiarsa Sastrawinata, Managing Director Ciputra Group saat opening CitraLake Villa mengatakan, hunian premium tersebut dihadirkan sejalan dengan tren investasi properti yang mengalami pertumbuhan dengan cukup baik.

Baca Juga: Sukses Pasarkan 1.000 Rumah di Tahap Awal, CitraGarden Serpong Raih Omset Rp1,5 Triliun

“Sektor properti menjadi investasi yang menarik dari tahun ke tahun. Apalagi rumah juga merupakan kebutuhan utama masyarakat dan sektor properti juga sebagai salah satu sektor penggerak ekonomi,” kata Budiarsa.

Bahkan, kata dia, saat pandemi Covid-19 melanda Indonesia, properti merupakan salah satu sektor yang tetap diminati konsumen dengan pertumbuhan yang tak pernah minus, meskipun Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) perbankan sempat kontraksi.

“Prospek properti tahun 2023 masih akan berlanjut sejalan dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia sekitar 5%. Hal ini tentunya didukung oleh kebijakan pemerintah, salah satunya adalah dengan insentif PPN DTP saat pandemi, suku bunga KPR yang masih kompetitif mulai dari 2.66%, angka backlog kebutuhan rumah mencapai 12.7 juta dan Bank Indonesia (BI) juga masih memberikan kelonggaran rasio loan to value (LTV) KPR hingga 31 Desember 2023 untuk mendorong perbaikan kinerja KPR,” terangnya.

Baca Juga: Bekasi Gudangnya Rumah Subsidi, Teguh Wahyudi: Harga Lahan Semakin Mahal, Harga Rumah Gak Nutup Bagi Pengembang

Selaras dengan ini, Grup Ciputra juga terus berinovasi dalam mendesain rumah agar menjadi hunian dan investasi menarik. Menurutnya, Grup Ciputra lebih kerap melahirkan desain-desain yang eco friendly development (pembangunan yang ramah lingkungan) dengan memperhitungkan berbagai hal.

“Antara lain, arah angin dan matahari sehingga pemilik rumah akan lebih hemat listrik atau energi dan menanamkan eco culture atau budaya lingkungan,” ungkap Budiarsa.

Untuk diketahui, prestasi luar biasa berhasil diraih oleh PT Ciputra Development Tbk (CTRA) pada kuartal I tahun 2023, dengan pencapaian penjualan senilai Rp3,4 triliun, atau melonjak sebesar 74% dibandingkan dengan penjualan pada kuartal I tahun sebelumnya yang mencapai Rp 2,0 triliun.

Keberhasilan ini adalah manifestasi dari peluncuran klaster-klaster baru dengan beragam produk inovatif yang kami terus ciptakan dalam proyek-proyek yang telah mapan sebelumnya.

Baca Juga: Pecah Rekor, Orang Kaya Indonesia Beli Rumah Mewah Rp2,27 Triliun di Singapura

“Di tengah kemajuan pembangunan berbagai proyek kami, khususnya di Citra 6, kami hadirkan sebuah kawasan perumahan eksklusif yang kontemporer dengan beragam kemewahan yang optimal bagi para penghuninya,” lanjut Budiarsa.

CitraLake Villa Hadirkan Kesejahteraan

Melalui CitraLake Villa, pembeli tidak hanya mendapatkan rumah yang luxury, tapi juga menunjang well-being penghuninya. Tidak hanya sebatas memiliki rumah dengan fasilitas lengkap, tapi juga suasana lingkungan yang tenang.

Danau dan pepohonan yang ada di sekelilingnya menjadikan harmoni manusia dengan alam, manusia dengan lingkungannya.

“Dengan strategi dan usaha yang tepat, didukung dengan pengalaman lebih dari 40 tahun, kami terus berinovasi agar pembeli mendapatkan hunian mewah dan memiliki investasi dengan keragaman added value yang terdapat di dalamnya karena kami membangun kota membangun kehidupan,” tambah Budiarsa.

Baca Juga: Rumah Super Mewah Terjual Habis, Sinar Mas Land dan Hongkong Land Luncurkan Layton di NavaPark BSD City

Hanya 28 Unit, Mulai Rp11 Miliar

CitraLake Villa menampilkan standar baru dalam kemewahan sebuah hunian. Hanya sebanyak 28 unit di atas lahan seluas 5,2 hektar dengan masing-masing hunian yang menyajikan panorama danau alam yang luas dan tak terbatas.

Dalam area hunian luxury di Jakarta Barat ini terdapat danau besar seluas 4 hektar dan satu danau kecil seluas 0.5 hektar. Nantinya, setiap rumah CitraLake Villa akan menghadap ke danau.

Tipe-tipe rumah yang dipasarkan, antara lain dengan luas bangunan mulai dari 327 meter persegi hingga 336 meter persegi. Sementara luas tanah berkisar mulai 130 meter persegi (9 x 14,5) hingga 165 meter persegi (11 x 15).

Baca Juga: Harga Rumah Subsidi Dipastikan Akan Naik, Berapa Harga Terbaru 2023?

Rumah mewah di Jakarta Barat tersebut dijual dengan kisaran harga cash mulai dari Rp11,5 miliar hingga Rp12,5 miliar (sudah termasuk PPN). Kemudian untuk cicilan KPR, angsuran per bulannya berkisar mulai Rp212 jutaan untuk durasi 5 tahun dan mulai Rp121 jutaan untuk waktu 10 tahun. Bagi konsumen yang berminat dapat membayar tanda jadi sebesar Rp50 juta.

Rumah Mewah CitraLake Villa dengan Spesifikasi Premium

rumah mewah di jakarta barat
CitraLake Villa dihadirkan dengan ragam spesifikasi premium untuk kenyamanan penghuni. (Dok. Ciputra)

CitraLake Villa ini dibangun dengan desain yang khas oleh arsitek Hadi Vincent, dimana setiap hunian terdiri dari tiga lantai + 1 basement. Juga dilengkapi dengan berbagai macam spesifikasi premium yang membuat penghuni menjadi lebih nyaman.

Salah satunya adalah penyematan teknologi terkini, yaitu smart home system. Teknologi ini memungkinkan pemilik rumah dapat mengontrol huniannya dari jauh, baik melalui CCTV, yang juga terkoneksi dengan smart door lock, intercom hingga panic button.

Baca Juga: Fase 2 Perumahan Wisteria Mulai Diserahterimakan

CitraLake Villa juga mendukung kenyamanan dan kesehatan penghuni dengan adanya (CAMS) Complete Air Management System dari Panasonic yang merupakan solusi udara berkualitas yang terintegrasi untuk hunian.

Sistem ini mengintegrasikan AC berteknologi nanoe X, sistem ventilasi ERV yang dapat menyaring udara kotor menjadi bersih, serta remote control Indoor Air Quality (IAQ) yang dapat mengelola kualitas udara sehat dalam rumah secara otomatis.

Spesifikasi premium lainnya yang telah aplikasikan pada setiap rumah di CitraLake Villa, seperti penggunaan imported marble, potable water, kemudian juga adanya sistem elevator dalam rumah dari Schindler yang memiliki high quality standard.

CitraLake Villa juga menggunakan sistem atap Toyota Housing yang telah diaplikasikan di Jepang lebih dari 35 tahun. Sistem ini menerapkan proteksi maksimal terhadap kebocoran atap akibat air hujan dengan memakai membran bitumen berkualitas dengan durabilitas panjang lebih dari 10 tahun. Juga berfungsi sebagai peredam panas sinar matahari dengan adanya lapisan cement board.

Baca Juga: Fokus Garap Tower The Scott Collins Boulevard, Triniti Land Bakal Hadirkan Beragam Fasilitas Menarik

Selanjutnya, penggunaan jendela dan pintu aluminium Nexsta dari YKK yang didesain khusus untuk iklim Indonesia yang memiliki kekuatan menahan beban angin, fungsi kedap air, fungsi insulasi suara dan udara tertentu sehingga minim perawatan dan tahan lama.

Bahkan, setiap rumah juga dilengkapi dengan kloset pintar seri Neorest dari TOTO, dengan fitur canggih antara lain yaitu seat dan cover Neorest bisa menutup dan membuka sendiri, adanya penghangat dudukan, juga pengering. Bahkan kloset ini juga bisa membersihkan bagian dalam bowl toiletnya sendiri dan semuanya dioperasikan dengan remote.

Penghematan energi juga merupakan salah satu manfaat yang diberikan dari fitur yang ada di CitraLake Villa, dengan penggunaan rooftop solar panel, solar water heater dan Sunergy Low E Glass.

CitraLake Villa di Lokasi Strategis dengan Fasilitas Lengkap

Baca Juga: 31 Altitude, Sky Lounge Apartemen 31 Sudirman Suites Diresmikan, Tertinggi di Kota Makassar

danau dalam kawasan perumahan
Setiap rumah menyajikan panorama danau alam yang luas dan tak terbatas. (Dok. Ciputra)

CitraLake Villa dapat diakses dari 3 jalan tol, yakni Tol JORR 1 (exit Toll Daan Mogot), Tol JORR 2 (exit Toll Benda) dan Tol Prof Dr Sedyatmo (exit Toll Rawa Bokor).

Sementara fasilitas-fasilitas yang melengkapi hunian ini, seperti outdoor gym, berbagai area kuliner seperti Citra Food Festival (Ciffest), supermarket, dan lainnya. Pedestrian dan bicycle line juga tersedia.

Fasilitas pendidikan mulai dari TK sampai SMA, salah satunya Sekolah Citra Kasih juga sudah ada dalam kawasan hunian ini. Juga terdapat fasilitas kesehatan Ciputra Hospital dalam perumahan CitraGarden City ini.

Baca Juga: Golden Gemilang @Bekasi, Proyek Baru GNA Group Hadirkan Promo Khusus

Sebagai informasi, CitraGarden City merupakan embrio pertama dalam sejarah Grup Ciputra, yang dibangun pada tahun 1984 dengan nama CitraGarden.

Dimulai dari Citra 1, yang dikenal sebagai “the Airline Village” yang merupakan hunian dengan fasilitas komprehensif dan berdekatan dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta, kemudian berlanjut dengan pembangunan Citra 2 yang menghadirkan konsep hunian avant-garde, hingga Citra 8 yang kini dikenal dengan sebutan “the Aeroworld”.

- Advertisement -
Demo Below News

BERITA TERKAIT

RHVAC - 2023
Paramount 7 Maret 2023

BERITA TERBARU

Demo Half Page