Bali Resort Bogor merupakan proyek kedua dengan konsep "Bali" yang dibangun oleh MAS Group. Kawasan perumahan ini menyasar kalangan milenial, keluarga muda yang ingin menikmati kenyamana hidup di alam pegunungan. Bayangkan, tinggal di resort dengan kontur tanah berbukit dan pemandangan langsung ke pegunungan. Sungguh sempurnalah hidup Anda, apalagi pasangan muda yang tengah menikmati masa-masa indah. Konsep resort mewah dengan deasain lansekap dan hunian mengadopsi indahnya panorama alam Bali, kini bakal diwujudkan di Bogor. Adalah MAS Group, melalui anak usahanya PT Mekar Agung Sejahtera akan memulai pembangunan proyek Bali Resort Bogor Baca Juga: Sensasinya Tinggal di Pantai Beraban Rumah Murah di Malang Ini Punya Fasilitas Internasional, Lho! Rumah Tanpa DP di Sentul Mulai Bangun Club House Bali Resort Bogor berada di Jalan Letkol Atang Sanjaya, Desa Bantarjaya, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor. Kontur tanah berbukitan dengan pemandangan langsung ke Gunung Salak menjadi nilai lebih proyek ini. Untuk merealisasikan proyek di lahan 13 hektar tersebut, pengembang telah menyiapkan dana investasi sebesar Rp500 miliar. "Kami sudah buktikan bahwa proyek dengan konsep Bali ternyata masih punya pasar yang sangat bagus. Proyek kami Bali Resort Serpong sudah sukses terserap dan saat ini akan kami kembangkan di Bogor," ujar Direktur Utama PT Mekar Agung Sejahtera Sengkono Dharmawan kepada media di sela penandatanganan kerja sama dengan aplikasi pemasar online PROJEK dan 7 Master Franchise agen properti di Alam Sutera, Tangerang, Rabu (11/4/2018). Tidak sekadar konsep, indahnya panorama alam Bali bakal benar-benar diwujudkan pada proyek tersebut, mulai dari desain lansekap, nuansa, hingga desain rumahnya. Termasuk taman-taman tematik dan ornamen-ornamen Bali juga akan hadir di Bali Resort Bogor. Rencananya di Bali Resort Bogor akan dibangun sebanyak 801 unit rumah dan 31 unit ruko, serta 1 club house (kolam renang). Sebanyak 4 cluster disiapkan dengan konsep tema berbeda, yakni Kintamani, Uluwatu, Jimbaran dan Tabanan. Rumah di Bali Resort Bogor terdiri dari berbagai tipe, yaitu 33/66, 38/77, 45/90, 45/102, 62/66, 62/77, 79/90, 79/102, 93/105, 101/119 dan ruko 2 lantai. Harga ditawarkan mulai Rp300 juta hingga Rp1 miliaran. “Lebih dari 50% adalah tipe kecil di kisaran Rp300 jutaan. Sehingga kami membidik segmen pasar keluarga muda atau kaum milenial, karena potensi pasarnya masih cukup besar,” tambah Sengkono. Cara pembayaran yang disediakan sangat flexible, ada cash keras, cash bertahap 18 x, dan KPR dengan DP 15 % dapat dicicil 18 x. “Untuk tahap awal kami akan membangun Cluster Kintamani pada April ini yang secara bertahap akan diserahterimakan kepada konsumen sekitar awal tahun 2019,” jelas Sengkono. Gandeng PROJEK [caption id="attachment_3009" align="aligncenter" width="615"] Bali Resort Bogor Tipe 38[/caption] Untuk mempercepat pemasaran proyek Bali Resort Bogor, PT Mekar Agung Sejahtera menggandeng aplikasi pemasaran property online pertama di Indonesia, PROJEK. Tidak sendirian, 7 Master Franchise agen properti nasional juga kembali dilibatkan, yakni Century 21, ERA, Harcourts, LJ Hooker, Promex, Remax dan Ray White. Sengkono optimis, melalui kerja sama tersebut, seluruh produk properti di Bali Resort Bogor dapat terserap sesuai target. “Dibantu PROJEK dan 7 Master Franchise, kami yakin dapat menjual habis dua klaster pertama hingga akir tahun ini, atau seluruhnya selama 2 tahun,” kata Sengkono. Melihat keunggulan konsep dan lokasi Bali Resort Bogor, Andy K Natanael juga yakin target market end user bisa mencapai lebih dari 70% akan mendiami hunian tersebut. “Target kami tidak muluk-muluk dengan waktu 2 tahun tersebut. Apalagi kami juga tidak melakukan promo yang agresif karena kami lebih tekankan pada end user,” lanjut Andy. Bali Resort Bogor boleh dibilang sebagai salah satu kawasan hunian dengan harga sangat terjangkau di wilayah Bogor. Apalagi unit perumahan juga sudah menggunakan material terbaik, seperti lantai granit tile dan sanitari Toto. “Lokasi Bali Resort Bogor sangat dekat dengan exit tol Lingkar Luar Bogor (BORR 2), termasuk stasiun commuter line. Beberapa fasilitas umum juga cukup dekat, seperti kampus IPB Dramaga, pusat perbelanjaan dan fasilitas kesehatan,” kata Andy.