PropertiTerkini.com, (BALI) — Bir BINTANG, brand ikonik yang telah menemani momen istimewa masyarakat Indonesia selama lebih dari 70 tahun, menghadirkan inovasi terbaru dengan meluncurkan BINTANG Arak Jeruk & Madu dalam rangka memperingati Hari Arak Bali pada 29 Januari 2025.
Produk terbaru ini menggabungkan cita rasa khas arak Bali dengan kesegaran jeruk dan manisnya madu, menghadirkan pengalaman baru yang segar dan autentik bagi para pecinta minuman.
Baca Juga: Merajut Asa Sumba: 3 Tahun Mengubah Hidup Masyarakat Melalui Seni dan Budaya
Sebagai bagian dari perayaan ini, BINTANG menggelar Legendary Tour, serangkaian acara spesial yang menggandeng tiga ikon legendaris Bali, yakni Warung Made, Monez, dan Banjar Seminyak.
Kolaborasi ini menghidupkan kembali warisan budaya Bali dengan sentuhan modern yang inovatif.
Marketing Director Multi Bintang Indonesia, Jessica Setiawan, menjelaskan bahwa peluncuran BINTANG Arak Jeruk & Madu adalah bentuk apresiasi terhadap budaya lokal Bali.
Baca Juga: Menteri PKP Apresiasi Program Gebyar PBG MBR Gratis Di Badung Bali
“Sebagai brand yang telah memproduksi bir berkualitas tinggi dengan proses pembuatan yang konsisten sejak 1952, kami bangga dapat menghadirkan inovasi ini sebagai bagian dari perayaan Hari Arak Bali. Melalui Legendary Tour, kami ingin menghadirkan pengalaman yang menyatukan tradisi, inovasi, dan momen tak terlupakan,” ujarnya.
Tiga ikon Bali yang terlibat dalam kolaborasi ini memiliki peran signifikan dalam memperkenalkan kekayaan budaya Pulau Dewata:
- Warung Made, restoran legendaris yang telah menjadi ikon kuliner Bali selama puluhan tahun.
- Monez, seniman mural yang menghadirkan interpretasi visual khas Bali dengan sentuhan modern.
- Banjar Seminyak, sebagai representasi komunitas Bali yang erat dengan nilai kebersamaan.
Mural, Menu Eksklusif, dan Cocktail BIMA
Sebagai bagian dari rangkaian acara, BINTANG mengadakan outlet takeover di Warung Made Kuta, mengubah restoran ikonik ini menjadi pusat pengalaman BINTANG Arak Jeruk & Madu.
Pengunjung disuguhkan dengan mural artistik karya Monez, yang menggambarkan keharmonisan antara budaya tradisional dan modernitas Bali.
Baca Juga: 5 Tips Keuangan Terbaik 2025 untuk Pekerja Baru dan Keluarga Muda
Selain itu, kolaborasi ini juga menghadirkan menu spesial dan cocktail eksklusif bernama BIMA (singkatan dari BINTANG dan MADE), yang merupakan perpaduan unik antara BINTANG Arak Jeruk & Madu dengan arak khas Warung Made.
Pemilik Warung Made, Ni Made Niluh, menyambut positif kolaborasi ini. “Dengan status legendaris BINTANG dan akar kami yang kuat di industri kuliner Bali, kolaborasi ini menjadi sangat spesial. Kami ingin membawa pengunjung bernostalgia, menikmati masa kini, dan berharap pada masa depan Bali yang lebih cerah,” ungkapnya.
Perayaan Kebersamaan di Banjar Seminyak
Perjalanan Legendary Tour berlanjut ke Banjar Seminyak, dimana para peserta disambut oleh perwakilan masyarakat setempat, termasuk Bendesa Adat Seminyak I Made Puspita, Kepala Lingkungan Seminyak I Wayan Sunarta, dan Ketua Saba Yowana Desa Adat Seminyak I Gede Arik Hartawan.
Mereka menyampaikan apresiasi atas inisiatif BINTANG yang turut mendukung pelestarian budaya Bali.
Baca Juga: Kementerian PKP Dorong Perumahan Bersubsidi Miliki Sertifikat Bangunan Hijau
“Langkah ini tidak hanya mendukung warisan budaya Bali, tetapi juga memperkuat identitas yang harus dijaga untuk generasi mendatang,” ujar I Made Puspita.

Peluncuran BINTANG Arak Jeruk & Madu mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan wisatawan yang hadir.
Kehadiran produk ini diharapkan dapat menjadi bagian dari perayaan dan kebersamaan dalam berbagai kesempatan spesial.
Baca Juga: Tren Perhotelan Jakarta Q4 2024: Kinerja Kuat di Tengah Pemotongan Anggaran
Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai BINTANG Arak Jeruk & Madu dan agenda Legendary Tour, dapat mengikuti akun media sosial resmi Bir BINTANG.
Produk ini tersedia bagi masyarakat yang telah berusia 21 tahun ke atas.
Baca berita lainnya di GoogleNews
———
KONTAK REDAKSI:
Telepon: 021-87971014
Ponsel: 0813 8225 4684
Email Redaksi: [email protected]
Email Iklan: [email protected]